Pererat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Weru Laksanakan Sambang Door to Door

    Pererat Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Weru Laksanakan Sambang Door to Door

    Cirebon – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Megu Cilik Polsek Weru, Aipda Arpali, melaksanakan kegiatan sambang warga melalui metode door to door system (DDS), dengan mendatangi langsung rumah-rumah warga, Senin (19/01/2026).

    Kegiatan sambang ini merupakan agenda rutin Bhabinkamtibmas sebagai upaya mempererat silaturahmi serta membangun komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat. Melalui pendekatan langsung, petugas dapat mendengarkan secara langsung keluhan, aspirasi, maupun permasalahan yang dihadapi warga di lingkungan tempat tinggalnya.

    Dalam kesempatan tersebut, Aipda Arpali juga menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas, di antaranya pentingnya menjaga kerukunan antarwarga, meningkatkan kepedulian sosial, serta kewaspadaan terhadap berbagai potensi tindak kriminalitas, seperti pencurian kendaraan bermotor dan penipuan berbasis daring.

    Kapolsek Weru menegaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat merupakan bentuk nyata pelayanan Polri. “Kami ingin memastikan warga merasa aman dan nyaman. Kehadiran Polri bukan hanya untuk menjalankan tugas, tetapi sebagai mitra masyarakat dalam menjaga lingkungan agar tetap kondusif, ” ujarnya.

    Melalui kegiatan sambang door to door ini, Polsek Weru berharap terjalin sinergi yang kuat antara Polri dan masyarakat, sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini dan situasi keamanan di wilayah hukum Polsek Weru tetap terjaga dengan baik.

    polri
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Kerawanan Jalan Raya, Unit Patroli...

    Artikel Berikutnya

    Patroli Presisi Macan Kumbang Bersama Unit...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Swasembada Pangan 2026, Kapolda Jabar Salurkan Bantuan Alat Pertanian Kepada Kelompok Tani
    Polsek Panguragan Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas di Titik Rawan Kemacetan
    Patroli Siang dan Sambang Objek Vital, Polsek Panguragan Sampaikan Himbauan Kamtibmas
    Sinergitas Forkopimcam, Kapolsek Waled Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Cibogo
    Polsek Depok Gelar Jumat Curhat, Dengarkan Aspirasi Warga Secara Langsung

    Ikuti Kami