Cirebon – Polsek Beber Polresta Cirebon menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui kegiatan penanaman jagung serentak. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (29/01/2026) di Dusun Cidilem, Desa Jatipancur, Kecamatan Greged, Kabupaten Cirebon.
Penanaman jagung ini merupakan bagian dari program Penanaman Jagung Serentak 750 Hektar Polda Jawa Barat yang dilaksanakan secara serentak di berbagai wilayah Provinsi Jawa Barat sebagai upaya mendukung kemandirian dan ketahanan pangan nasional.
Kegiatan tersebut dihadiri unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) sebagai wujud sinergitas lintas sektoral antara Polri, TNI, dan pemerintah daerah. Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Beber AKP M. Yusuf Ariandi, S.H., Camat Greged Lina Marlina, S.T., M.Si., M.Pd., Kepala Desa Jatipancur Wawan, Bhabinkamtibmas Aipda Casmin, S.H., Babinsa Serka Heriyanto, serta anggota Kelompok Tani Desa Jatipancur.
Penanaman jagung dilakukan di lahan seluas 1 hektare dengan kategori Non Lahan Baku Sawah (Non LBS). Berdasarkan estimasi teknis, lahan tersebut diproyeksikan mampu menghasilkan produksi jagung sekitar 1 hingga 3 ton.
Kapolsek Beber AKP M. Yusuf Ariandi, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan langkah konkret Polri bersama unsur terkait dalam mendukung ketahanan pangan di tingkat desa.
“Kami bersama unsur TNI dan pemerintah kecamatan turun langsung mendampingi petani. Target utama kegiatan ini adalah terwujudnya kemandirian pangan, khususnya di wilayah hukum Polsek Beber, ” ungkapnya.
Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas Aipda Casmin, S.H. bersama Babinsa Serka Heriyanto turut aktif mendampingi kelompok tani yang dipimpin oleh Salahudin, serta berbaur langsung dengan masyarakat. Hingga kegiatan berakhir, proses penanaman jagung berjalan aman, lancar, dan kondusif.
Melalui program penanaman jagung serentak ini, diharapkan dapat memotivasi para petani di Kabupaten Cirebon untuk terus mengoptimalkan lahan produktif, sekaligus berkontribusi dalam menjaga stabilitas pangan dan perekonomian nasional.

Panji Rahitno